Langsung ke konten utama

Baksos Ramadan yang dijanjikan

Sesuai dengan perencanaan sebelum Ramadan dulu, saya dan kawan-kawan kembali berkunjung ke Panti Asuhan. Yap, kali ini dengan susunan acara yang jelas, ada kepanitiaan yang lebih solid dan alhamdulillah bisa mengumpulkan dana yang lebih baik :)

Masih ingat ini email pertama yang saya kirim ke teman-teman :
Assalamualaikum Teman-temans,
Kumaha daramangs ?
Melanjutkan obrolan sebelumnya, dalam rangka menyambut bulan Ramadhan nanti dan melanjutkan program baksos kemarin. Rencananya akan mengadakan acara Baksos lagi di hari ke-12 Ramadhan :
Hari / Tanggal : Sabtu, 20 Juli 2013
Waktu           : Ashar s.d Magrib
Tempat          : Panti Asuhan Anak Tunas Melati Ciwastra Bandung
Gambar sisip 1
Berikut ini susunan acaranya :
1. Pembukaan acara                                   16:00 - 16:05
2. Pembacaan Al-Qur'an                            16.05 - 16.15
3. Sambutan Ketua Panti                            16.15 - 16.25
4. Sambutan Ketua Panitia                          16.25 - 16.30
5. Penyerahan Sumbangan                          16.30 - 16.45
6. Games & Simulasi                                  16.45 - 16.55
7. Kreasi Seni (Anak Panti, Panitia)            16.55 - 17.25
8. Baca Al-Quran Bersama                         17.25 - Magrib
9. Penutupan dan Doa                                18.30

Yang dibutuhkan untuk acara : MC, pembaca Al-Quran, Promotor Games & Simulasi, yang mau nyumbang nyanyi lagu religi bisa ke Mia dan Acong Team Kreasi seni.
Moga temen2 selain bisa ikut nyumbang, besar harapan sih bisa ikut gabung :)
Oiyah hampir lupa, untuk menambah kekompakan usul dari Mr. Bob mau bikin kaos design nya sudah dirancang. Bagi yang mau pesen biayanya 50ribu, kalau untuk sumbangan mah besar kecilnya diterima (maenya goceng teing mah, hehe). ini capture buat kaosnya :

Gambar sisip 2
Untuk Sumbangan dan pesan kaos paling lambat tanggal 2 Juli bisa ke saya. Itu aja mungkin dari saya, makasih buat perhatian dan partisipasinya. Diantos.
Hatur nuhun. :)

Salam,
Thoriq Himam A.


Setelah pengiriman email itu, awalnya hanya beberapa orang saja yang ikut gabung. Tapi karna semangat kawan-kawan yang beberapa orang ini dan doa agar dimudahkan alhamdulillah, sedikit demi sedikit mulai berdatangan donasi dan makin banyak kawan yang ikut membantu.
Saya pun membuat proposal kegiatan agar lebih memberikan gambaran kepada yang lain, tapi saya tidak sisipkan disini terlalu panjang rupanya kalau nanti pembaca melihat hhe.

Ini dia preview kegitan baksos ramadan 20 Juli 2013 atau 12 Ramadan 1434,

Dengan Hormat,

Alhamdulillah kegiatan baksos kemarin diberikan kelancaran, walaupun terkendala macet tapi acara tetap bisa dilaksanakan.
Berikut sekilas kegiatan baksos ramadan di Panti asuhan Tunas Melati Ciwastra 20 Juli 2013 :

Wajah ceria anak-anak :








Foto bersama panitia dan anak-anak panti :



Panitia dan Pengurus Panti :




Mungkin hanya itu sekelumit cerita yang bisa saya sampaikan, kami mengucapkan banyak terimakasih kepada Bapak/Ibu/Akang/Teteh atas semua kontribusi baik moril maupun materil.
Moga Alloh membalas dengan yang lebih berlimpah apapun kebaikan yang kita lakukan. Terima kasih.

Wassalam.

Setelah rangkaian acara demi acara selesai, kami semua saling bersalaman antara panitia maupun warga panti asuhan tunas melati sambil diiringi shalawat. Kami berlindung dari segala penympangan niat, biarlah kegiatan ini menyisakan jejak di relung hati, dan meninggalkan senyum yang membekas di memori ini.
Terima kasih.



By: TRQ

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kunjungan ke Panti Asuhan

"Hey.. apakabar ?" tiba-tiba seorang teman menyapaku di dingding chatting. "Alhamdulillah baik, gimana yang di cirebon sana ?" sapaku kembali. "Alhamdulillah baik juga, eh lagu Bila Waktu nya opick enak ya..?!" "Iyah.. jadi ngingetin dunia teh sementara yah". jawabku. "Nah makanya aku pengen bisa ngasih manfaat ke orang lain, biar buat bekel ntar disana hehe." Belum tanganku selesai ngetik, eh dasar. "Eh, kita nyumbang ke Panti yuu..." ( Dalam hati aga aneh sih, ko tiba-tiba. Tapi aku salut dia punya niat mulia,dan aku senang ahirnya ada teman yang se-visi. Setelah dulu pernah ngajak baksos tapi mungkin merek belum siap,  ah tidak terlalu penting). Tak fikir panjang langsung ku jawab : "Hayuuu..." Setelah obrolan singkat itu, aku dan kawan ku ini seperti sibuk tak jelas.. kalo bahasa sundanya "riweuh" seperti zaman sekolah dulu. Mulai dari membuat panitia kecil, ngajak teman sana sini

Jika ini yang terakhir

Setiap mahkluk bahagia menyambutnya Ada pula yang tidak ? Ah, biarlah itu pilihannya Entah kali keberapakah ia hadir Entah istimewa atau hanya numpang mampir ? Entah kan jumpa lagi atau ini yang terakhir ? Ia adalah pelipur lara,  disaat diri tenggelam dalam dosa Ia adalah penyemangat, ketika amalan kian berkarat Betapa besar kasih sayang-Mu ya Rabb... Engkau hadirkan Ramadan kembali Walaupun hamba sering kali lupa diri Hey ! Malulah diri ini jika mengingkari Hey ! Malu lah kamu jika tak jua perduli Karena kita tak pernah tau Kapan ombak menyentuh pasir Jangan biarkan hanya berlalu Mungkin saja ini Ramadan terakhir  By: orang yang berlumur dosa

RELAKSASI PIKIRAN

Otak adalah salah satu organ tubuh manusia yang sering digunakan, oleh karena itu, otak yang sudah terlalu lelah berpikir, perlu direlaksasi dengan mensuplai oksigen dari paru-paru ke otak melalui latihan pernafasan. Tidak ada satupun obat yang bisa mengatasi kelelahan otak, kendati diberi obat penenang paling manjur sekalipun. Karena, obat itu hanya mampu menidurkan sel-sel dan saraf-saraf di otak dalam jangka waktu tertentu. Sedangkan kebutuhan relaksasi untuk otak yang lelah perlu dalam jangka panjang, bukan temporer. Sebab, otak terus berkerja secara simultan. Latihan membersihkan otak penting dilakukan, terutama untuk membuang pikiran negatif yang dapat menimbulkan stres, sifat dengki, iri, atau sombong. Latihan ini menjadikan pikiran positif, kreatif, bahagia, damai, serta menumbuhkan rasa kasih terhadap sesama makhluk ciptaan Allah. Latihan membersihkan otak juga untuk menjernihkan pikiran anda dan keheningan hati. Hasrat Inayay Khan, seorang psikolog, menyatakan bahwa All